FORKOMPIMCA CEK HEWAN DI PASAR SUMPIUH
Pada hari Rabu tanggal 29 juni 2022 dimulai pukul 09.00 s.d 10.00 WIB telah dilaksanakan Kegiatan Pengecekan Hewan domba/Kambing di Pasar Sumpiuh Kec. Sumpiuh Kab. Banyumas oleh Forkompimcam Sumpiuh menjelang Idul Adha 1443 H yang diikuti oleh lk 25 orang.
Hadir dalam kegiatan :
a. Camat Sumpiuh Drs Ahmad Suryanto M.Si
b. Danramil 10/Sumpiuh Kapten Inf Agung Sucipto.
c. Kapolsek Sumpiuh AKP Yanto S.ST.
d. Kepala RPH Pasar Sumpiuh Bpk Hamzyah
e. Kasi trantib Bpk Rohadi S.Sos
f. Anggota koramil 10/ Sumpiuh
g. Anggota Polsek Sumpiuh
h. Staf Kec. Sumpiuh
i. Pegawai pasar Sumpiuh
Kegiatan yang dilaksanakan :
- Forkompimcam Sumpiuh melaksanakan pengecekan Domba/ Kambing menjelang idul adha 1443 H yang dijual belikan di pasar sumpiuh untuk memastikan kondisi Domba/ Kambing dalam keadaan sehat dan tidak terkena penyakit.
Catatan :
a. Pengecekan dilaksanakan Terkait wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan diharapkan para peternak dan penjual waspada terhadap ternak nya serta melaporkan pada petugas kalau ada temuan dan ciri2 tentang penyakit tersebut.
b. Hasil pengecekan rata hewan domba/kambing dalam kondisi sehat
c. Selama kegiatan berjalan tertib, lancar dan aman.